Langsung ke konten utama

Tentang Boxing Day

Di beberapa negara, kompetisi sepakbola akan libur saat Natal dan menjelang tahun baru. Namun, di Inggris dan beberapa negara persemakmuran, justru mereka bertanding tepat sehari setelah Natal. Maka dari itu, pada tanggal 26 Desember disebut Boxing Day.

Bagi masyarakat Inggris, Boxing Day merupakan hari libur dan sangat istimewa. Kebanyakan mereka berpesta, berbelanja, atau menonton tontonan yang mereka suka. Maka, di Boxing Day sepakbola tetap bergulir. Jika tida, maka akan diprotes seluruh rakyat dikarenakan sepak bola sudah menjadi bagian dari wisata serta hiburan keluarga bagi sebagian besar masyarakat Inggris.

Federasi Sepakbola Inggris (FA) mengatur jadwal liga dengan sangat rapi. Diusahakan tim yang bertanding bertetangga atau jaraknya tidak berjauhan saat Boxing Day. Hal ini dilakukan agar tim dan suporter tidak melakukan perjalanan terlalu jauh dan tidak membuang waktu di hari istimewa. Namun, tak semua pertandingan mempertemukan dua tim yang berdekatan.

Contoh pertandingan Boxing Day yang mempertandingkan tim-tim yang berdekatan adalah Chelsea melawan Fulham. Kedua klub sama-sama berasal dari London.

Kenapa di sebut Boxing Day? Ini bukan hari tinju, bukan pula hari kotak. Namun, nama itu sudah lama dan mentradisi sejak lama, diperkirakan muncul pada abad pertengahan.

Ada beberapa versi keterangan. Pada tanggal 26 Desember merupakan hari di mana masyarakat Inggris saling memberi hadiah atau bingkisan yang dibungkus dalam sebuah kotak. Karena itu, tanggal 26 Desember disebut Boxing Day.

Ada penjelasan lain yang mengatakan, tradisi ini muncul di awal era Kristen. Saat itu, sebuah kotak besi ditaruh di depan gereja untuk mengumpulkan sumbangan.

Namun, di Inggris, tradisi ini muncul saat para baron dan bangsawan memberi hari libur kepada para budak dan pembantunya di tanggal 26 Desember. Mereka diberi kesempatan mengunjungi keluarganya. Masing-masing pembantu atau budak diberi kotak berisi hadiah atau bonus. Sebab itu, kemudian muncul tradisi memberi hadiah pada 26 Desember dan kemudian dinamai Boxing Day.

Tradisi inilah yang kemudian akrab disebut Boxing Day (Hari pembagian kotak hadiah). Di beberapa bagian negara seperti Selandia Baru, Inggris, Australia dan Kanada, perayaan ini juga akrab disebut Stephens Day.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Web Developer

Definisi Web developer adalah seseorang yang menciptakan aplikasi berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman. Pada dasarnya, web developer membuat berbagai hal “terjadi” pada sebuah website. Peran web developer adalah sebagai penghubung dari semua sumber daya yang akan digunakan pada sebuah website, mulai dari pemanggilan database, membuat halaman website yang dinamis, hingga mengatur cara pengunjung untuk berinteraksi dengan elemen-elemen dari website tersebut. Seorang web developer yang handal akan terbiasa dengan bahasa pemrograman, baik itu di sisi server ( server-side scripting ) maupun disisi client ( client-side scripting ). Dan jangan lupa dengan aspek database yang akan digunakan. Berikut adalah bagian aplikasi yang harus dipahami oleh seorang web developer. • Client-side: JavaScript • Server side: ASP, ASP.NET, Java, Perl, PHP, Python, Ruby, dsb. • Databases: MySQL, Oracle, dsb. Aspek tampilan menjadi sisi yang agak “terpinggirkan” oleh web developer. Pad...

Biaya Kuliah S3 Universitas Gunadarma

Biaya pendidikan S3 terdiri dari beberapa komponen, sebagai berikut : 1. Biaya Pendaftaraan dan seleksi masuk sebesar Rp. 300.000. 2. Biaya Pendidikan/Uang Kuliah per semester : - Untuk 6 semester pertama sebesar Rp. 30.000.000 per semester. - Untuk semester-semester berikutnya sebesar Rp. 10.000.000 per semester. 3. Biaya Ijazah dan wisuda sebesar Rp. 500.000. Referensi: http://pasca.gunadarma.ac.id/doktor/ti/pendaftaran/biaya/

Koleksi foto-foto teteh Nike Ardilla Part 2

Halo semuanya, selamat sore. Maaf, belakangan ini, saya lagi sibuk urusin kerjaan di kantor. Oke, saya akan share foto-foto teh Nike yang aku punya ya. Silahkan di-download sendiri fotonya dari blogger saya. Terima kasih.